Cara menentukan harga jual atk
Jika kamu baru saja memulai usaha alat tulis kantor (atk), mungkin kamu akan dihadapi permasalahan bagaimana cara menentukan harga jual atk agar tidak terlalu mahal dan menguntungkan. Lalu bagaimana cara terbaik untuk menghitung harga jual atk? Simak ulasan lengkap di bawah ini.
Ada beberapa konsep dalam menentukan harga alat tulis, Farhansyah (2021) menyebut menghitung harga jual produk dapat dilakukan dengan cara berikut.
1. Manufactured Retail Price
Penentuan harga sesuai rekomendasi produsen. Harga penjual ecer sudah ditetapkan produsen, sehingga harga ini tidak terlalu jauh beda. Contoh produsen mematok harga jual Rp. 32.000/pack untuk produk buku tulis.2. Markup pricing
3. Margin pricing
4. Keystone pricing
5. Value based pricing
Menentukan harga atk dengan markup pricing
Menentukan harga ATK dapat dilakukan menggunakan rumus margin pricing yaitu menentukan keuntungan dengan tingkat presentase. Adapun tutorial menentukan harga atk tersebut, kamu dapat menyimak video tutorial di bawah ini.
Talentaku mengaplikasikan rumus margin pricing (25%) dalam microsoft excel untuk menjual tiap produk ATK. Kamu dapat unduh rumus perhitungan ATK ini melalui tautan: Tabel harga jual atk.xls.
Setelah kamu berhasil unduh tabel excel, kamu hanya perlu masukan harga pokok produk (HPP) Atk ke dalam kolom yang tersedia. Setelah itu, input sesuai daftar atk yang telah kamu beli sebelumnya melalui grosir.
Tersedia kolom barang, harga beli, jumlah, harga satuan, harga + laba (25%), haga jual, dan laba yang didapatkan.
Apapun metode yang digunakan untuk menentukan harga atk, pilihannya ada ditanganmu. Kamu bebas menentukannya, perhatikan juga kompetitor terdekat dan sekali-kali melakukan riset apakah produk yang kamu jual sesuai harga pasar.
Demikianlah tips mengenai bagaimana cara menentukan harga atk yang baik dan benar untuk para pengusaha atk. Silakan bagikan pengalamanmu di kolom komentar ya.
Referensi:
Farhansyah, J. (2021). "5 Cara Menentukan Harga Jual Produk, Praktikkan Yuk!" dalam https://blog.mokapos.com/cara-menentukan-harga-jual diakses pada 06 September 2022 pukul 05.24 WIB.
Posting Komentar